Agama

Kabar Baik, Anggaran SBSN Tahun Depan Naik, Moh. Isom: Ini Kesempatan untuk Madrasah Lebih Baik

PUSARAN.CO- Direktur Kurikulum, Sarana, Kelembagaan, dan Kesiswaan (KSKK) Kementerian Agama RI H. Moh. Isom menyampaikan materi pada kegiatan Pembinaan Guru dan Sosialisasi Layanan Transformasi Digital Kurikulum Merdeka di Royal Resto Ternate, Kamis (18/5/2023).

 

Isom mengatakan Kementerian Agama terus berusaha meningkatkan kualitas sarana prasarana pendidikan madrasah melalui skema SBSN. Ia menyampaikan proyek SBSN ini telah memberikan dampak nyata dalam peningkatan kualitas Pendidikan madrasah.

 

Pada tahun 2024 nanti anggaran SBSN akan mengalami peningkatan sebesar 1.3 triliun naik dari 785 miliyar pada tahun sebelumnya, “Ini adalah kabar baik, peningkatan anggaran memberikan kesempatan yang besar bagi madrasah untuk mengusulkan pembangunan di madrasah,” ujar Isom.

 

 

 

Dalam kesempatan tersebut Isom mendorong agar Kanwil Kemenag Maluku Utara mencatat dan mengusulkan pembangunan madrasah di Maluku Utara.

 

Ia menuturkan orang tua di Maluku Utara pasti menginginkan anaknya masuk madrasah, “madrasah memiliki ciri khas tersendiri, jumlah jam mata pelajaran agama di madrasah lebih banyak ini adalah ciri khas dan harus menjadi daya tarik bagi orang tua untuk memasukan anaknya-anaknya di madrasah,” bilang Isom.

 

Untuk itu dia berharap dengan adanya skema pembangunan dengan SBSN dimanfaatkan dengan baik dalam pembangunam madrasah kedepan.(rls)

 

Related Posts

Leave Comment